Proyeksi dalam Gambar Teknik
Kata proyeksi
secara umum berarti bayangan.
Gambar proyeksi berarti gambar bayangan. suatu benda yang
berasal dari benda nyata atau
imajiner yang dituangkan
dalam bidang gambar menurut cara-cara
tertentu. Cara-cara tersebut
berkenaan dengan arah
garis pemroyeksi yang meliputi
sejajar (paralel) dan memusat
(sentral). Arah yang
sejajar terdiri atas
sejajar tegak lurus terhadap bidang gambar dan sejajar akan
tetapi miring terhadap bidang gambar.
Proyeksi merupakan cara penggambaran suatu benda, titik,
garis, bidang, benda ataupun pandangan suatu benda terhadap suatu bidang gambar. Proyeksi adalah ilmu yang mempelajari
tentang cara menggambarkan penglihatan mata kita dari suatu benda tiga dimensi
kedalam kertas gambar secara dua dimensi sehingga apa yang dilihat atau
dipandang sesuai dengan penglihatan mata kita.
Proyeksi piktorial adalah cara penyajian suatu gambar tiga dimensi
terhadap bidang dua dimensi. Sedangkan proyeksi ortogonal merupakan cara
pemproyeksian yang bidang proyeksinya mempunyai sudut tegak lurus terhadap
proyektornya.
Untuk lebih jelasnya mengenai Proyeksi Ortogonal, silahkan menuju / klik salah sumber yang bisa dijadikan referensi disini.
Komentar
Posting Komentar